Modul 1.2 Nilai dan Peran Guru Penggerak


 Modul 1.2 Nilai dan Peran Guru Penggerak

Pendidikan adalah suatu hal yang sifatnya individual sekaligus komunal yang tak terpisahkan. Murid di kelas-kelas kita adalah bagian dari sebuah komunitas di rumah, di masyarakat, dan di lingkungan. Memertimbangkan kesalingterhubungan dan kerumitan tersebut, maka sebagai pendidik mau tidak mau kita harus menilik kembali apakah nilai-nilai diri kita telah selaras dengan tuntutan zaman dan alam yang seperti itu.


Mulai dari diri

Pembelajaran akan dimulai dengan membuat diagram trapesium usia dan menjawab beberapa pertanyaan mengenai diri Anda. Agar Anda mendapatkan manfaat yang maksimal dari kegiatan ini, hal yang perlu diperhatikan ketika menjawab pertanyaan nanti adalah kejujuran Anda dalam memberikan jawaban. Tidak mengapa jika memang tidak ada atau Anda tidak tahu. Tidak ada jawaban benar ataupun salah. Apa yang menjadi pertanyaan hanyalah upaya untuk membantu menggali pengalaman serta nilai diri Anda.

https://drive.google.com/file/d/1DB_wTjM1km108qW43u1Ai0bJTGTaPyUY/view?usp=sharing


Eksplorasi Konsep

Pada bagian ini CGP membaca literatur dari LMS yang berisi tentang nilai dan peran penggerak serta profil pelajar pancasila.


Ruang Kolaborasi

Pada sesi ini CGP dibagi menjadi menjadi beberapa kelompok diskusi. Hasil diskusi berupa gambar, poster atau power point yang akan dikomentari kelompok lain.

https://docs.google.com/presentation/d/1Gj8jRktxs8sbz8vxmc9yzG7-s6CrHhvA/edit?usp=sharing&ouid=104176999243427003216&rtpof=true&sd=true


Refleksi Terbimbing

Nilai dari guru penggerak ternyata peran guru sangat penting dalam memberikan pengalaman dan pembelajaran bagi siswa. Peran guru penggerak diantaranya menjadi pemimpin pembelajaran, menggerakkan komunitas praktisi, menjadi coach guru lain, mendorong kolabarorasi antar guru, dan mewujudkan kepemimpinan murid.

https://docs.google.com/document/d/1a7VBGzP6v4drZI99my2Ovp4DhmYvq6Pq/edit?usp=sharing&ouid=104176999243427003216&rtpof=true&sd=true


Demonstrasi Kontekstual

Guru sangat berperan dalam menciptakan Pelajar Pancasila dan mewujudkan merdeka belajar.

Bayangkan diri Anda, setelah mengikuti proses pendidikan Guru Penggerak selama 9 bulan. Pada saat tersebut, Anda tentunya sudah selesai mengikuti program pendidikan ini. Mari kita ciptakan visi kita di masa depan. Anda akan diminta untuk membuat sebuah karya 2 dimensi diri Anda sebagai Guru Penggerak setelah selesai mengikuti pendidikan Guru Penggerak.

https://drive.google.com/file/d/178XOd_InfsO2I2TT7mmcc4TXK32ovAad/view?usp=sharing


Elaborasi Pemahaman

Pada tahap ini, CGP menuliskan materi yang belum dipahami untuk dibahas oleh instruktur pada sesi tatap maya dengan instruktur.


Koneksi Antar Materi

Membuat sebuah kesimpulan mengenai nilai dan peran guru penggerak yang sudah dipelajari. Kesimpulan dan refleksi disajikan dalam bentuk media informasi. Format media dapat disesuaikan dengan minat dan kreativitas. Contoh media yang dapat dibuat: artikel, ilustrasi, grafik, video, rekaman audio, presentasi infografis, artikel dalam blog, dan lainnya.

https://drive.google.com/file/d/1dygMIsNx7HB0qmclecdxJl6-RoBtxylC/view


Aksi Nyata

https://www.youtube.com/watch?v=FxaasE2Hs34&t=118s



Tidak ada komentar:

Posting Komentar